Pemkot Manado Serahkan Bantuan Gerobak ke Pelaku Usaha IKM dan UMKM

20

 

Manado ,PortalKawanua– Demi meningkatkan kegiatan usaha bagi Pelaku Usaha Industri Kecil Menengah (IKM), Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Koperasi di tengah pandemi Covid-19, Pemerintah Kota Manado melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan menyerahkan gerobak dan tenda, yang diserahkan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Manado, dr Richard Sualang, kepada para pelaku usaha, di Jalan Paving Sindulang Boulevard II, Kecamatan Tuminting, Rabu (02/03/2022).

Adapun jumlah gerobak yang disiapkan sebanyak 100 unit dengan total anggaran sebanyak 1,4 Miliar dan tenda sebanyak 6 buah dengan anggaran 63 Juta. Pelaku IKM dan UMKM disepanjang jalan Boulevard II menerima 75 unit gerobak dengan tujuan penataan pedagang. Koperasi Pemasaran Sahabat Jawa Gorontalo sebanyak 15 unit. Koperasi Konsumen Serba Usaha Berkat Sulut Hebat sebanyak 3 Unit. Forum IKM dan UMKM Kota Manado sebanyak 7 unit gerobak dan 6 buah tenda.

Wakil Walikota Manado dalam amanatnya mengatakan, pemberian bantuan tersebut merupakan stimulant untuk melaksanakan kegiatan perdagangan. Bantuan juga dimaksudkan supaya masyarakat penerima bantuan lebih giat lagi serta menambah penghasilan.

“Ingat, ini cuma stimulan, tapi yang pokok ibu-ibu dan bapak-bapak lebih rajin supaya menjadi salah satu pendorong bergeraknya perekonomian di Kota Manado setelah kita melewati pandemi. Kita keluar dari pandemi bukan Cuma soal kesehatan tapi juga soal perekonomian,” ungkapnya.

Dilanjutkan Sualang, Pemerintah Kota Manado berencana menata kawasan Boulevard supaya nilai ekonomisnya lebih bertambah. “Supaya orang-orang yang akan mengunjungi kawasan kuliner di boulevard ini lebih merasa nyaman untuk belanja, makan pisang goreng tanpa mengganggu lalulintas dan masalah keamanan lainnya,” lanjutnya.

Terlepas dari itu, masyarakat penerima bantuan pun sangat berterima kasih atas apa upaya pemerintah mensejahterahkan mereka lewat bantuan gerobak dan tenda.

Turut hadir dalam kegiatan, Asisten II, Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Para Camat dan Lurah serta perwakilan penerima bantuan. (**)

Leave A Reply

Your email address will not be published.