Dipimpin Yunus Mandagi Akay, SMK Kristen Tombatu Sudah Banyak Torehkan Prestasi

79

Mitra , PortalKawanua || SMK Kristen Tombatu merupakan sekolah kejuruan swasta yang terletak di desa Betelen 1 Kecamatan Tombatu Kabupaten Minahasa Tenggara. Kurang lebih 12 tahun berdiri sederet prestasi telah diraih oleh sekolah ini.

Kepala sekolah SMK Kristen Tombatu Yunus Niko Mandagi Akay ,S.Pd,M.Si saat ditemui Wartawan media PortalKawanua di rumahnya, Sabtu 11 Maret 2023 mengatakan sebagai pemimpin di sekolah ia mempunyai tanggung jawab yang besar untuk menjadikan anak didik berprestasi ketika mereka mengeyam pendidikan di sekolah ini.

” Tentunya ini menjadi tanggung jawab bersama, semua tidak terlepas dari peran semua pihak ya, baik kepala sekolah,guru,komite serta orang tua murid sama-sama bersinergi untuk satu tujuan yakni keberhasilan anak-anak ini dan kemajuan sekolah ini,” ungkap Yunus yang dikenal sebagai sosok yang akrab dengan siapa saja ketika bertemu dengannya.

” Tentunya ada banyak tantangan yang sudah dilewati dan kedepannya ketika masih dipercayakan oleh Pemerintah untuk menjalankan tugas ini, saya memastikan akan terus bekerja melaksanakan tanggung jawab dengan sepenuh hati sesuai visi misi sekolah ini, Terwujudnya insan yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan, Berprestasi dan Inovatif serta terus memberi inovasi dalam dunia pendidikan yang ada di SMK Kristen Tombatu,” Pungkas Yunus yang diketahui sudah 12 tahun memimpin sekolah ini.

Ia menambahkan juga saat ini dalam meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan oleh semua pihak di sekolah, pihak sekolah telah melakukan MOU dengan Polsek Tombatu untuk menjaga keamanan serta memberi sosialisasi serta himbauan bagi siswanya sehingga mereka terus fokus dalam mengikuti pembelajaran di sekolah.

Diketahui pada Senin 13 Maret akan ada kegiatan ujian akhir sekolah bagi siswa kelas 12, ia pun memintan agar para siswa dapat belajar serta mengikuti ujian ini hingga selesai. (MP)

Berikut adalah capaian prestasi yang diraih Sekolah.

– Dua tahun berturut turut yakni 2014/2015 untuk siswa finalis biologi terapan tingkat nasional.

– 2015 Juara 1 SMK Expo

– 2016 Kepala sekolah berprestasi tingkat nasional

-2016 juara 1 Sekolah adiwiata tingkat propinsi

– Juara 1 Atletik porprov 2020 (tolak peluru)

– 2022 Penerima Penghargaan Sekolah Inovasi dari Kabupaten Mitra.

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.