Pemdes Lompad Baru Salurkan BLT Tahap Dua ke 41 KPM

13

Minsel, Portalkawanua || Pemerintah desa Lompad Baru kecamatan Ranoyapo hari ini menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap dua kepada 41 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM). Penyaluran dilaksanakan di kantor Desa Lompad Baru, Sabtu (16/11/2024) pagi tadi.

 

Bantuan langsung tunai yang diterima KPM berjumlah Rp.1.200.000 , dengan rincian dari bulan Agustus hingga November. Sementara itu untuk sisa BLT selanjutanya akan diserahkan di bulan Desember.

Dalam pantauan media ini, BLT diserahkan langsung Oleh Hukum Tua Nova Kawulur S.Keb dengan disaksikan ketua BPD Heti tarumampen SE serta Pandamping desa Victory Sondakh.

Dalam sambutannya Kawulur menghimbau Warga penerima manfaat untuk dapat menggunakan bantuan langsung tunai ini untuk keperluan rumah tangga.

” Harapan kami sebagai pemerintah desa agar supaya bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya. Belilah kebutuhan untuk anak sekolah dan untuk ibu menyusui boleh digunakan untuk membeli kebutuhan bayi.Begitu juga untuk lansia dapat dipergunakan untuk membeli kebutuhan khusus bagi lansia yang ada. Sehingga dana ini tentunya bermanfaat betul bagi Keluarga Penerima Manfaat,”himbau Kawulur

Dalam kesempatan ini Hukum Tua juga menyampaikan akan menyalurkan bantuan bibit Milu dan pupuk sebagai wujud dari ketahanan pangan ,” Jadi kepada masyarakat kami akan membagikan 1 kg bibit Milu dan pupuk. Perlu diketahui bantuan bibit ini akan diserahkan kepada masyarakat yang memang berprofesi sebagai petani,” tutup Kawulur. (Maikel.P)

Leave A Reply

Your email address will not be published.