MANADO – Setelah hampir empat tahun menempati Gedung di Jalan Sario dengan status pinjam pakai, jajaran DPRD Kota Manado kini resmi menempati gedung baru yang megah di Jalan Ringroad GPI, Kelurahan Buha, Kecamatan Mapanget, Kota Manado. Gedung Rakyat yang baru ini diresmikan langsung oleh Wali Kota Manado, Andrei Angouw, pada Senin (20/1).
Acara peresmian dimulai dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Lucky Rumopa M.Th., Ketua FKUB Provinsi Sulut. Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kota Manado, Aaltje Dondokambey M.Kes., APT, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini. Ia menyatakan kebahagiaannya bisa berada di gedung yang baru dan megah, serta mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Manado di bawah kepemimpinan Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota dr. Richard Sualang.
“Sebuah pencapaian luar biasa, akhirnya kita bisa menempati kantor yang baru. Terima kasih kepada Pemerintah Kota Manado yang telah mendukung pembangunan ini. Semoga ke depan, infrastruktur ini menjadi investasi strategis bagi pembangunan ekonomi demi kesejahteraan rakyat,” ujar Aaltje Dondokambey.
Wali Kota Andrei Angouw dalam sambutannya juga mengucapkan selamat Tahun Baru kepada seluruh jajaran DPRD Kota Manado. Ia berharap gedung baru ini dapat meningkatkan kewibawaan dan semangat kerja DPRD untuk melayani masyarakat Manado dengan lebih baik. “Semoga dengan kantor yang representatif ini, kita dapat meningkatkan kinerja demi masyarakat Kota Manado yang lebih baik,” katanya.
Wali Kota juga berharap bahwa dengan fasilitas yang lebih nyaman, seperti pemandangan indah, halaman luas, dan parkir yang memadai, akan meningkatkan kenyamanan bagi seluruh anggota DPRD dalam menjalankan tugasnya. Ia berharap hal ini akan memperkuat hubungan antara legislatif dan eksekutif dalam mewujudkan visi dan misi Kota Manado.
Acara peresmian dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti, penekanan tombol sirene, serta pembukaan selubung papan nama Kantor DPRD Kota Manado yang dilakukan oleh Wali Kota Andrei Angouw bersama Ketua DPRD Kota Manado. Setelah itu, Wali Kota dan Ketua DPRD meninjau ruangan-ruangan di dalam gedung baru tersebut.
Peresmian ini dihadiri oleh jajaran pimpinan dan anggota DPRD Kota Manado, Staf Ahli Gubernur Sulut Ir. Ronald Sorongan M.Si, Forkopimda Sulut, Forkopimda Kota Manado, Sekretaris Kota Manado Dr. Micler C.S. Lakat S.H.,MH
ADVE